Sekolah merupakan fasilitas publik penting yang harus dipertimbangkan ketika Anda mencari tempat tinggal untuk keluarga. Dekatnya jarak rumah ke pusat pendidikan tentu saja bisa mempermudah sejumlah urusan.
Seperti urusan antar jemput anak, Anda tidak perlu menghabiskan banyak waktu di tengah padatnya aktivitas. Selain itu, orang tua bisa melatih buah hati kesayangannya untuk belajar mandiri dengan pergi ke sekolah sendiri.
Jika tertarik, maka Anda bisa mempertimbangkan Latinos Business District yang posisinya tidak jauh dari Santa Ursula. Hunian anyar di BSD City ini mengusung konsep boutique small office home office (SOHO).
Latinos Business District berada di Jalan Raya Rawa Buntu, Kelurahan Rawa Buntu, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan. Lokasinya berada dalam radius 3,8 kilometer dari Santa Ursula (10 menit).
Tinggal dalam perumahan dekat Santa Ursula memberikan beberapa keuntungan. Pasalnya, sekolah tersebut merupakan salah satu pusat pendidikan terbaik yang ada di BSD City, berikut sekilas informasi tentang Santa Ursula.
Tentang Santa Ursula BSD City
Santa Ursula menyediakan layanan pendidikan dari jenjang taman kanak-kanak (TK), sekolah dasar (SD), sekolah menengah pertama (SMP) dan sekolah menengah atas (SMA). Pusat pendidikan ini berbasis Katolik di bawah naungan Yayasan Santa Ursula.
Kegiatan belajar-mengajar ditunjang oleh fasilitas lengkap. Di jenjang TK misalnya, ada kebun, ruang kelas dengan smart board dan AC, ruang komputer, ruang pembelajaran interaktif, perpustakaan, ruang bermain, kolam renang, hall, auditorium, lapangan parkir, toilet, wiFi dan CCTV.
Fasilitas SD tidak jauh berbeda, tetapi ada tambahan berupa taman Ilmu Pengetahuan Alam (IPA), lapangan olahraga basket dan voli. Sedangkan di tingkat SMP terdapat science kit, laboratorium bahasa, ruang robotik, e-learning, multimedia, audio visual, aula, dan banyak lagi.
Kemudian, fasilitas sekolah di tingkat SMA hampir sama dengan tingkat SMP. Ada pun tambahan lainnya meliputi laboratorium fisika, biologi dan kimia. Intinya, Santa Ursula siap memberikan layanan pendidikan terbaik bagi putra-putri Anda.
Selain Santa Ursula, tentunya Latinos Business District pun dekat dengan fasilitas publik lainnya, termasuk Bina Nusantara, Eka Hospital, The Breeze dan masih banyak lagi. Berikut gambaran selengkapnya.
Fasilitas Publik Lainnya
Sekolah dan perguruan tinggi
Sebagai rumah dekat Binus Serpong dan Santa Ursula, Latinos Business District memberikan banyak pilihan kepada para orang tua dan putra-putrinya. Anda tidak perlu khawatir, karena semua sekolah itu dekat dari lokasi kediaman keluarga.
Jarak dari rumah ke Binus, yaitu 7 kilometer. Anda bisa menempuhnya dalam waktu singkat (15 menit) melalui Jalan Kapten Soebijanto Djojohadikusumo and Jalan Pahlawan Seribu, atau via Jalan Tol Kunciran━Serpong.
Pilihan sekolah dan perguruan tinggi lainnya di antaranya IPEKA, Stella Maris School, Jakarta Nanyang School, Kinderfield, Sinarmas World Academy, Francis School, Al Azhar, Prasetiya Mulya, Atma Jaya dan masih banyak lagi.
Pusat perbelanjaan
Latinos Business District tidak jauh dari pusat perbelanjaan favorit di BSD City, apalagi kalau bukan The Breeze. Mal ini unik, karena mengusung konsep terbuka dan menyuguhkan nuansa alam yang menyegarkan pikiran.
The Breeze berada dalam radius 4,8 kilometer. Penghuni Latinos Business District bisa menjangkaunya dalam waktu 10 menit berkendara via Jalan Kapten Soebijanto Djojohadikusumo, atau Jalan Pelayangan dan Jalan Boulevard BSD Timur.
Mal lain dekat perumahan Sinar Mas Land ini di antaranya AEON Mall, Teras Kota, Qbig Mall, BSD Junction, BSD Plaza dan banyak lagi. Ada pun jarak rumah ke AEON Mall, yaitu 6,2 kilometer, waktu tempuh yang diperlukan sekitar 11 menit berkendara.
Pusat kesehatan
Fasilitas publik yang tidak kalah penting dari pusat pendidikan dan pusat perbelanjaan ialah pusat kesehatan. Latinos Business District sendiri sangat dekat dengan Eka Hospital yang berada di Jalan Boulevard BSD Timur.
Jarak dari rumah ke Eka Hospital hanya 3 kilometer saja, ini bisa ditempuh dalam waktu 7 menit berkendara. Rute tercepat melalui Jalan Raya Rawa Buntu dan Jalan Kapten Soebijanto Djojohadikusumo atau Jalan Pelayangan.
Pusat kesehatan lainnya yang berada dalam jangkauan penghuni Latinos Business District, di antaranya Medika, Hermina, Rumah Sakit Bunda Dalima, Asshobirin Islamic Hospital, Proklamasi Hospital dan lain-lain.
Fasilitas publik sekitar rumah dekat the Breeze BSD lengkap, bukan? Apabila tertarik, silakan langsung hubungi sales konsultan kami via kontak WhatsApp. Dapatkan informasi detail pemesanan, simulasi pembayaran dan penawaran menarik lainnya!